Cash Advanced Lengkap dengan Contoh, Fungsi, Keunggulan dan Cara Kerjanya
Saat ini ada banyak cara yang bisa ditempuh untuk mendapatkan uang tunai tanpa harus melakukan tindakan kriminal. Salah satunya yang sangat populer di masyarakat saat ini adalah Cash Advanced. Dilihat secara bahasa, Istilah Cash Advanced adalah sistem mendapat uang tunai di awal.
Tentu saja arti per kata tidak mewakili definisi keseluruhan dari istilah ini. Jika Anda penasaran dan ingin mencoba cara ini dalam mendapatkan uang, maka pastikan untuk mengetahui definisinya secara detail serta fungsi dan cara kerjanya dalam manajemen keuangan.
Apa yang Dimaksud Cash Advanced?
Definisi secara keseluruhan dari istilah ini pada dasarnya baru bisa diketahui dari penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Secara umum istilah ini menggambarkan salah satu cara untuk mendapatkan uang tunai dengan menarik uang cash lebih awal atau maju dari waktu seharusnya.
Tapi dalam penerapannya di zaman modern saat ini, Cash Advanced adalah salah satu fitur yang terdapat dalam kartu kredit untuk menggunakan uang secara tunai. Pada waktu yang sudah ditentukan, uang yang ditarik secara tunai dari kartu kredit itu tetap harus dibayar kembali.
Dari pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa Cash Advanced merupakan istilah modern yang digunakan untuk meminjam uang secara tunai dan dikembalikan di waktu tertentu.
Ini tentu berbeda dengan penarikan kartu debit yang menggunakan uang tabungan sendiri, karena dalam Cash Advanced menggunakan uang dari pihak lain yang wajib dikembalikan.
Baca juga: Cara Mengatasi Kredit Macet
Contoh Cash Advanced Non Kartu Kredit
Meskipun istilah Cash Advanced identik dengan penarikan uang tunai menggunakan kartu, tapi istilah ini sebenarnya memiliki ruang lingkup yang lebih luas. Bahkan dalam dunia manajemen keuangan, Cash Advanced adalah salah satu aktivitas keuangan dalam perusahaan yang wajib dicatat dan dibuatkan form khusus.
Berikut adalah contoh dari form Cash Advanced yang bisa dijadikan tolak ukur di bidang manajemen keuangan perusahaan.
Fungsi Cash Advanced
Dari definisinya saja, sebenarnya dapat diketahui beberapa fungsi dari Cash Advanced itu sendiri bagi perorangan yang memanfaatkannya. Fungsi tersebut meliputi:
1. Fungsi Cash Advanced adalah Sebagai Dana Darurat
Fungsi adanya Cash Advanced yang pertama adalah sebagai dana darurat baik untuk perorangan ataupun kelompok. Jadi, ketika ada keperluan mendesak yang harus segera dipenuhi sementara tidak memiliki persediaan uang cash bisa memanfaatkan Cash Advanced tersebut.
2. Penyelamat Kondisi Keuangan Perusahaan
Dalam dunia perusahaan, tentu keuangan perusahaan tidak terjamin stabil. Ada beberapa kondisi yang membuat keuangan perusahaan memburuk namun tetap harus mengeluarkan dana cash untuk kebutuhan pokok. Kondisi ini bisa diselamatkan dengan adanya Cash Advanced.
3. Dana Tambahan Saat Ada Batas Penarikan
Fungsi lainnya yang jarang disadari oleh masyarakat umum adalah sebagai dana tambahan ketika ada batasan penarikan. Seperti yang diketahui, pada kartu debit atau bank selalu ada batas penarikan maksimal yang tidak boleh mencairkan dana melebihi jumlah tersebut.
Ketika kondisi ini terjadi, jalan lain yang bisa ditempuh adalah dengan menarik dana dari Cash Advanced sebagai tambahannya.
Jenis-jenis Cash Advanced
Meski identik dengan kartu kredit, secara umum Cash Advanced sebenarnya dikategorikan menjadi beberapa jenis, yaitu:
1. Credit Card atau Penarikan Kartu Kredit
Jenis Cash Advanced ini adalah dengan memanfaatkan kartu kredit. Inilah yang paling banyak ditemui dan cukup populer di Indonesia saat ini. Pengguna bisa menggunakan kartu ini untuk kebutuhan belanja online atau offline tanpa mengeluarkan tabungan ataupun uang pribadi.
2. Paydays Loans atau Pinjaman Gaji
Sesuai namanya, Cash Advanced jenis ini menggunakan uang gaji sebagai pinjaman nya. Jadi, gaji yang seharusnya dibayarkan pada waktu tertentu bisa diambil atau dicairkan lebih awal atau maju dari waktu yang seharusnya.
Konsekuensinya, pada waktu gajian uang yang seharusnya didapatkan sebagai gaji atau upah tidak lagi dibayarkan. Jadi Cash Advanced ini sifatnya jangka pendek.
3. Merchant or Business Cash Advances atau Uang Muka Bisnis Atau Pedagang
Cash Advanced jenis ini lebih sering dikenal dengan istilah uang muka bisnis. Biasanya hanya bisa dilakukan oleh mereka yang memiliki usaha baik kecil, menengah, hingga usaha dagang. Uang muka yang didapatkan dari bisnis yang dijalankan ini bisa dicairkan dan digunakan di awal.
Cara Kerja Cash Advanced
Cara kerja dari Cash Advanced adalah dengan menyesuaikan jenis-jenisnya. Setiap jenis Cash Advanced tentu saja memiliki sistem dan cara kerja yang berbeda seperti berikut ini.
1. Cara Kerja Tarik Tunai Kartu Kredit
Cara peminjaman nya dengan langsung melakukan penarikan uang tunai melalui ATM atau bank sesuai kartu kredit yang digunakan. Namun untuk belanja online dan offline, cukup dengan memasukkan sistem pembayaran kartu kredit ketika akan melakukan pembayaran saat belanja.
Adapun total biaya yang dipinjam biasanya dibatasi sesuai jenis bank penerbit kartu kredit tersebut. Untuk melunasinya bisa dengan memanfaatkan kartu debit di ATM sekaligus dengan bunga yang dikenakan pada setiap tarikan yang dilakukan.
2. Cara Kerja Pinjaman Gaji
Bagi yang bekerja secara online, sistem Cash Advance bisa dilakukan dengan meminjam gajian secara online dan langsung dicairkan dalam rekening hari itu juga. Tapi untuk yang bekerja di perusahaan, butuh form terlebih dahulu untuk diisi sebagai bukti penarikan gaji yang dimajukan.
3. Cara Kerja Uang Muka Bisnis
Dalam bisnis yang dijalankan, meskipun pekerjaan selesai pemilik bisnis bisa mengajukan uang muka yang dipinjam dan digunakan untuk kepentingan tertentu. Tentu saja konsekuensinya bisnis yang dikerjakan harus diselesaikan tepat waktu untuk mengurangi tuntutan kerja dari pihak pemberi uang muka.
Keunggulan Cash Advanced
Dibalik fungsinya yang bisa mencairkan dana darurat tanpa mengeluarkan uang pribadi, Cash Advanced tentu memiliki banyak keunggulan lain yang membuat orang tertarik menggunakannya. Walaupun harus membayar di hari lain dengan bunganya. Keunggulan tersebut meliputi:
- Memungkinkan seseorang untuk menarik sejumlah uang tunai yang dibutuhkan dengan proses yang sangat cepat dan mudah.
- Bisa selalu diandalkan dalam kondisi darurat.
- Bisa ditarik dalam bentuk uang tunai sehingga cakupan penggunaannya sangat luas.
- Nominal uang yang bisa diambil atau dicairkan tidak terlalu besar sehingga lebih mudah dikembalikan dalam waktu singkat.
Apabila sudah mengetahui bahwa Cash Advanced adalah cara termudah untuk mendapatkan uang tunai, Anda bisa memanfaatkannya demi berbagai kepentingan. Namun pastikan juga untuk mempertimbangkan penggunaannya agar benar-benar dipakai saat mendesak saja demi mengurangi risiko kesulitan melunasinya.
0 Response to "Cash Advanced Lengkap dengan Contoh, Fungsi, Keunggulan dan Cara Kerjanya"
Post a Comment